loading...

Lowongan Kerja Bank OCBC NISP

loading...
Lowongan Kerja Bank OCBC NISP - Bank OCBC NISP dulu lebih dikenal oleh masyarakat luas sebagai Bank NISP, yang merupakan bank keempat tertua di Indonesia. OCBC NISP didirikan di Bandung tanggal 4 April 1941 dengan nama NV Nederlandsch Indische Spaar En Deposito Bank. Bank OCBC NISP mengalami kemajuan yang cukup pesat dan kemudian berkembang menjadi bank besar yang tangguh dan dipercaya oleh masyarakat luas, sehingga dapat melayani berbagai segmen dari mulai Usaha Kecil hingga Menengah (UKM). Tahun 1967, Bank OCBC NISP dinyatakan resmi menjadi bank komersial, hingga di tahun 1990 OCBC NISP dipercaya mampu menjadi bank devisa dan mendaftarkan diri menjadi perusahaan publik di Bursa Efek Indonesia tahun 1994.

Lowongan Kerja Terbaru Bank OCBC NISP

Lowongan Kerja Bank OCBC NISP

Bank OCBC NISP

Pada akhir 1990, tanpa dukungan obligasi rekapitalisasi pemerintah, Bank OCBC NISP berhasil melalui masa-masa dimana Asia mengalami krisis keuangan dan sektor perbankan di Indonesia mengalami kebangkrutan. Segera setelah krisis, Bank OCBC NISP mampu melanjutkan penyaluran kreditnya sehingga hal itu berakibat Bank OCBC NISP mengalami pertumbuhan yang tinggi. Reputasi yang baik di dunia perbankan dan pertumbuhan yang menjanjikan, telah membuat IFC atau International Finance Corporation tertarik dan akhirnya menjadi pemegang saham pengendali melalui serangkaian akuisisi dan penawaran tender sejak tahun 2004. Dimana International Finance Corporation itu ialah bagian dari Grup Bank Dunia, yang kemudian menjadi pemegang saham pada tahun 2001 – 2010 dan dari OCBC Bank-Singapura yang kemudian menjadi pemegang saham Bank OCBC NISP . OCBC Bank-Singapura saat ini memiliki saham sebesar 85.06% di Bank OCBC NISP. Berkat dukungan dari Bank OCBC Singapura, Bank OCBC NISP berhasil menetapkan program yang agresif untuk memperkuat infrastruktur, termasuk sumber daya manusia, teknologi informasi dan jaringan kantor. Program ini yang kemudian memicu kepindahan kantor pusat ke OCBC NISP Tower di pusat Jakarta, yang memungkinkan Bank OCBC NISP memiliki akses langsung ke pusat bisnis di Indonesia. Bank OCBC NISP saat ini memiliki lebih dari 6.000 karyawan yang memiliki motivasi tinggi untuk melayani nasabah di 380 kantor yang meliputi 76 kota di Indonesia. Visi dan Misi Visi : Menjadi Bank pilihan dengan standar dunia yang diakui kepeduliannya dan terpercaya. Misi : Bank OCBC NISP berusaha dan bekerja sebagai warga korporat terhormat yang mampu bertumbuh-kembang bersama masyarakat secara berkelanjutan dengan cara :

Menyediakan dan mengembangkan pelayanan keuangan yang inovatif, berkualitas dan melebihi harapan masyarakatyang dinamik dengan hasil terbaik
Membina jejaring kerjasama saling menguntungkan yang dilandasi rasa saling percaya
Menciptakan lingkungan kerja yang meningkatkan profesionalisme dan mendorong pembaharuan organisasional dengan semangat kekeluargaan
Membangun kepercayaan publik melalui perilaku etikal, peduli dan hati-hati (prudent).
Bank OCBC NISP yang telah berdiri sejak tahun 1941 dan terus konsisten menerapkan prinsip-prinsip prudent banking sehingga dapat berhasil dalam menjalankan usaha perbankan yang sehat dan melalui berbagai krisis yang melanda Indonesia. Sejalan dengan cita-citanya untuk menjadi salah satu Bank Nasional Terbaik, Bank OCBC NISP terus mengembangkan produk-produk yang berkualitas dan semakin mendekatkan diri dengan para nasabahnya yang terbukti dengan dibukanya banyak kantor baru Bank OCBC NISP diberbagai kota dan daerah. Kemajuan Bank OCBC NISP tak luput dari peranan dan kontribusi yang sangat besar para karyawannya. Dengan dilandasi kesadaran akan adanya kebutuhan karyawan untuk mendukung laju pertumbuhan bisnis yang semakin meningkat, kami membuka kesempatan bagi Anda untuk bergabung dan mengembangkan karir di bidang perbankan bersama kami. Bagi Anda yang memiliki semangat, penuh inisiatif, percaya diri, memiliki keterampilan komunikasi dan Interpersonal yang baik, serta memiliki kemauan belajar yang tinggi, bergabunglah bersama kami untuk ikut serta berperan aktif menuju “Bank OCBC NISP” salah satu Bank Nasional Yang Sukses!!
Sumber : OCBC NISP Official Website

Info Loker Bank OCBC NISP

Posisi : Secured Loan Officer (Sales KPR)

Tanggung jawab :
  • Melakukan aktivitas pemasaran produk Kredit Kepemilikan Rumah (KPR)
Persyaratan :
  1. Minimum pendidikan D3/S1 (semua jurusan)
  2. Memiliki pengalaman minimal 2 tahun sebagai marketing KPR, Khususnya dalam bidang perbankan
  3. Memiliki pengetahuan mengenai produk KPR
  4. Memiliki kemampuan komunikasi dan interpersonal yang baik
  5. Berorientasi pada target dan memiliki kemampuan dalam menganalisa target pasar
Jika anda tertarik dan memenuhi persyaratan diatas, segera kirimkan lamaran kerja dan CV lengkap ke alamat : OCBC NISP Tower, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. 25, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12940 atau melalu email : maya.masitha@ocbcnisp.com (max 1MB).

Sumber Lowongan

loading...
Demikian informasi Lowongan Kerja Oktober 2018 Terbaru dari ladamadeverde.blogspot.com.info dengan yaitu Lowongan Kerja Bank OCBC NISP Oktober 2018 Terbaru. Semoga informasi pekerjaan yang kami berikan bermanfaat untuk Anda silahkan anda baca juga Info Loker Terbaru Bulan November 2018

Bantu kami untuk menyebarluaskan informasi loker diatas dengan "KLIK" tombol bagikan di bawah atau anda juga bisa Like Fans Page atau Follow Twitter kami untuk mendapatkan informasi lowongan kerja terbaru yang kami update setiap hari dan Anda bisa mendapatkannya secara GRATIS!. Apabila Anda ingin menyebarluaskan loker di atas jangan lupa untuk menyertakan alamat url kami atau tekan Ctrl+D untuk Bookmark Homepage kami.

Baca Juga Lowongan Kerja Terkait: